Apa yang Whello kerjakan
untuk Universitas Terbuka?
Sebagai digital marketing agency yang berpengalaman, Whello membantu UT mengoptimalkan visibilitasnya di mesin pencari, sehingga semakin banyak orang bisa mengenal dan memilih UT sebagai pilihan pendidikan mereka.
Kami melakukan riset kata kunci untuk memahami apa yang dicari calon mahasiswa, mengoptimalkan konten agar lebih relevan di mesin pencari, serta membangun tautan berkualitas untuk meningkatkan peringkat UT di Google.
Selain itu, kami juga memastikan pengalaman pengguna di website UT semakin baik, sehingga pengunjung lebih mudah menemukan informasi yang mereka butuhkan. Dengan langkah-langkah ini, UT bisa lebih unggul dalam persaingan dan menjangkau lebih banyak mahasiswa potensial di seluruh Indonesia!
Ringkasan tentang project ini:
- SEO
- Ridwan
- https://jakarta.ut.ac.id/
Proses
Di Whello, layanan SEO dimulai dengan sesi brainstorming untuk merancang strategi terbaik bagi setiap proyek, termasuk Universitas Terbuka. Tim SEO kemudian menganalisis performa website UT, mengecek kata kunci yang paling relevan, dan melakukan optimasi agar website lebih mudah ditemukan di hasil pencarian.
Di saat yang sama, Tim Konten merancang user persona untuk memahami calon mahasiswa UT dengan lebih baik, lalu menyusun strategi konten marketing yang sesuai dengan visi UT dalam meningkatkan daya jangkau dan pemerataan pendidikan tinggi.
Setelah semua persiapan matang, Tim Konten mulai menulis artikel yang informatif dan menarik sesuai strategi yang telah dirancang, sementara Tim SEO memastikan setiap artikel dioptimalkan agar bisa muncul di halaman pertama Google dan menjangkau lebih banyak mahasiswa potensial di seluruh Indonesia.

Brainstorming

Strategi dan Konsep

Design

Development

Launch
Tantangan
Salah satu tantangan terbesar dalam optimasi SEO untuk Universitas Terbuka adalah persaingan ketat dengan banyak universitas lain yang juga ingin muncul di halaman pertama Google.
Whello harus benar-benar jeli dalam memilih keyword yang tepat. Yang mana bukan hanya yang populer, tetapi juga yang paling relevan dengan calon mahasiswa UT. Kami melakukan riset mendalam untuk menemukan kata kunci yang tidak hanya sering dicari, tetapi juga memiliki peluang besar untuk meningkatkan traffic website UT.
Dengan strategi ini, UT bisa lebih mudah ditemukan oleh mereka yang mencari pendidikan fleksibel dan berkualitas, sesuai dengan visi UT dalam menjangkau lebih banyak mahasiswa di seluruh Indonesia!

Tim yang terlibat di project ini

Ridwan – SEO Specialist
Untuk meningkatkan kunjungan website, kami menargetkan local SEO. Sedangkan untuk meningkatkan trafik website, kami mengoptimasi content marketing dengan keyword yang relevan.

Sylvia – Copywriter
Dalam proyek SEO untuk Universitas Terbuka, copywriter Whello bertanggung jawab menghasilkan konten berkualitas tinggi yang tidak hanya informatif dan relevan dengan target audiens UT, tetapi juga dioptimalkan sesuai kaidah SEO.
Kolaborasi
Di proyek optimasi SEO untuk Universitas Terbuka, dua tim utama yang terlibat adalah SEO Specialist dan Copywriter. SEO Specialist bertugas menganalisis performa website UT, mencari kata kunci terbaik, serta memastikan setiap halaman website dioptimalkan agar lebih mudah ditemukan di mesin pencari.
Tim SEO juga terus memantau perkembangan dan melakukan penyesuaian strategi agar UT tetap unggul di persaingan digital. Sedangkan tim Copywriter berperan dalam membuat konten yang tidak hanya informatif dan menarik, tetapi juga dioptimalkan untuk SEO.
Dengan kerja sama tim kami, Whello membantu UT menjangkau lebih banyak calon mahasiswa dan memperkuat posisinya sebagai universitas berbasis pendidikan jarak jauh terbaik di Indonesia!
Hasil
Hasil dari optimasi SEO untuk Universitas Terbuka oleh Whello sangat memuaskan. Sekarang, website UT memiliki konten yang SEO-friendly, sehingga lebih mudah ditemukan oleh calon mahasiswa yang mencari pendidikan tinggi fleksibel dan berkualitas.
Kami juga fokus meningkatkan user experience di website UT, karena kemudahan akses dan navigasi yang baik sangat berpengaruh terhadap kinerja SEO. Dengan strategi kata kunci yang tepat, konten informatif, dan pengalaman pengguna yang lebih baik, trafik website UT meningkat secara organik.
Hasilnya, peringkat di Google pun naik dengan sendirinya, sehingga Universitas Terbuka semakin mudah diakses oleh masyarakat yang ingin melanjutkan pendidikan tanpa batasan jarak dan waktu.
SEO


Ridwan
SEO Specialist
“Hallo semuanya, perkenalkan saya Ridwan, SEO Specialist Whello Indonesia. Persaingan untuk keyword yang ditarget Universitas Terbuka cukup kompetitif. Maka dibutuhkan strategi local SEO, improve ranking lewat content marketing.”