Apa yang Whello kerjakan
untuk YOYBUY?
Yoybuy memiliki target untuk meningkatkan konversi di market Indonesia. Maka, Whello membantu mereka melalui jasa pembuatan landing page dan SEA (Search Engine Ads).
Di dalam landing page, kami berusaha untuk mengomunikasikan beragam solusi yang dimiliki oleh Yoybuy dalam membantu para importir. Tak hanya informatif, landing page tersebut kami desain semenarik mungkin agar para calon customer tertarik untuk menggunakan jasa Yoybuy.
Setelah landing page beres, kami mengiklankan landing page tersebut melalui jasa SEA. Hal ini dilakukan agar mampu menjangkau lebih banyak audiens yang relevan.
Ringkasan tentang project ini:
- Website, Desain, Copywriting, & SEA
- Gede, Alan
- https://yoybuy.com/
Proses
Di awal projek, seluruh tim yang terlibat melakukan brainstorming demi mencapai target Yoybuy untuk meningkatkan konversi di market Indonesia. Maka, Whello akan membuat landing page yang high-converting dan ditopang oleh ads yang tertarget.
Setelah brainstorming, kami melakukan riset terutama untuk keyword. Keyword ini akan sangat berguna sebagai konten di landing page sekaligus copy untuk ads.
Setelah itu, copywriter dan desainer akan berkolaborasi dalam membangun landing page yang menarik, engaging, dan tentunya high-converting. Setelah beres, saatnya tim SEA untuk mengiklankannya di Google Ads dengan keyword dan target audiens yang spesifik.
Brainstorming
Strategi dan Konsep
Design
Development
Launch
Tantangan
Di Whello kami percaya bahwa setiap projek pasti memiliki tantangan yang bermacam-macam. Namun kami sudah siap untuk menangani tantangan tersebut.
Bagi Tim Konten (copywriter), tantangan yang dihadapi yaitu bagaimana menyajikan jasa-jasa yang dimiliki Yoybuy menjadi konten landing page yang menarik dan engaging.
Sementara Tim SEA, menghadapi situasi yang susah-susah-gampang. Dari segi keyword, apa yang dituju oleh Yoybuy sebenarnya cukup menarik. Namun, sebagai pendatang yang relatif baru, Yoybuy mengalami persaingan yang cukup sengit dari kompetitor yang lebih berpengalaman.
Tim yang terlibat di project ini
I Gede Dwipantara – Desainer
Landing page Yoybuy membutuhkan desain yang profesional namun tetap menarik untuk dibaca. Sehingga penempatan setiap section informasi pada landing page ini cukup krusial.
Alan – Copywriter
Yoybuy menawarkan jasa yang dibutuhkan oleh banyak importir di Indonesia. Maka, menarik untuk menyajikan layanan yang cukup dicari ini dalam konten landing page yang informatif dan engaging.
Kolaborasi
Demi memastikan Yoybuy bisa meningkatkan konversi di market Indonesia, kami di Whello berkolaborasi dengan berbagai tim, mulai dari Tim Desain, Tim Konten, hingga Tim SEA.
Tim Desain dan Tim Konten berkolaborasi dalam membangun sebuah landing page yang informatif, engaging, dan tentunya high-converting. Sedangkan Tim SEA berfokus untuk membuat campaign yang menarik dan menargetkan kepada audiens yang relevan dan spesifik.
Hasil
Kini Yoybuy memiliki landing page yang informatif dan engaging. Selain mampu menjawab kebutuhan para importir di Indonesia, landing page ini juga mampu untuk meyakinkan mereka untuk menggunakan jasa dari Yoybuy.
Hal ini juga tak bisa dilepaskan dari peran SEA yang mampu menjangkau audiens yang spesifik dan relevan. Sehingga landing page ini bisa ditemukan oleh calon customer yang tepat.
Dengan kombinasi dua jasa di atas, maka Yoybuy sebagai pendatang baru jasa layanan impor dari China pun mulai mampu bersaing dengan para kompetitor lama untuk memenangkan market di Indonesia.
Launched!
Alan Syahputra
Copywriter
“Hai! Saya Alan, copywriter Whello untuk Yoybuy. Mengerjakan konten landing page Yoybuy cukup menyenangkan karena mendorong saya untuk mempelajari topik baru, yaitu bisnis impor. Sehingga mampu menulis konten yang informatif dan engaging untuk landing page Yoybuy.”