Banyak orang yang masih belum memahami apa itu cookie. Padahal, cookie penting untuk diketahui, terutama para pemilik website. Oleh sebab itu, pada kesempatan kali ini kita akan bahas lebih mendalam mengenai pengertian cookie, fungsi, hingga jenis-jenisnya.
Setiap mengunjungi situs, kamu mungkin akan menemukan pop-up pesan yang berisi izin persetujuan tentang penggunaan cookie ini. Cookie sendiri sangat penting untuk membuat pengalaman website kamu menjadi lebih baik.
Daftar isi
Apa Itu Cookie
Cookies adalah file yang disematkan di komputer pengguna atau pengunjung yang mengakses website kamu. Cookies ini dapat menunjukkan berbagai aktivitas dari user yang dilakukan sebelumnya, misalnya masuk ke halaman yang dibuka.
Selain itu, cookies ini bisa menyimpan informasi dari user mulai dari nama, alamat email, hingga alamat rumah, dan kantor.
Semua terekam di cookies ketika kamu memasukkan data tersebut di website. Tak jarang, orang mengaitkan cookies dengan cache. Padahal keduanya sangat berbeda meski namanya hampir mirip.
Perbedaan mendasar yaitu jika cache adalah penyimpanan data sementara yang berfungsi untuk mempercepat proses akses terhadap browser tersebut.
Lalu, apa itu cookie? Sementara cookies adalah tempat penyimpanan informasi dari suatu kegiatan atau aktivitas yang kamu lakukan sebelumnya berkenaan dengan website tersebut.
Informasi tersebut terekam agar website bisa menampilkan konten yang sesuai dengan preferensi kamu.
Fungsi Cookie
Setelah mengetahui apa itu cookie, perlu diketahui juga fungsi dari cookie tersebut yang membuat pengalaman pengguna untuk mengakses website menjadi lebih baik. Hal ini karena fungsi yang dimiliki cookie, diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Menyimpan Informasi Login
Ketika kamu masuk ke website yang harus membuat akun terlebih dahulu, maka kamu harus memasukkan email dan password untuk membuat akun. Kemudian, dari informasi tersebut, cookies akan menyimpan data kamu.
Ketika kamu ingin masuk kembali ke akun tersebut, tidak perlu untuk memasukkan username dan password lagi karena sudah terekam oleh cookie dan kamu bisa memakai data yang tersimpan tersebut.
Hal ini akan memudahkan pengguna untuk tidak perlu memasukkan data kembali. Cukup klik Login ketika data tersebut muncul kembali. Penggunaan informasi login ini juga bermanfaat untuk membuat user experience menjadi lebih nyaman.
Selain itu, ketika kamu lupa password, bisa dilihat informasinya dari cookie yang sudah menyimpan data tersebut, kamu bisa melihat pengaturan Google.
2. Menyediakan Konten yang Sesuai dengan Pembaca
Cookies akan mengingat konten yang pernah kamu buka dan sering dibaca. Dengan demikian, ia akan memberikan konten dan referensi yang sesuai dengan konsumsi kamu tiap harinya.
Selain itu, cookies juga menampilkan fitur yang sering kamu pakai dan menjadi favorit kamu. Jadi, ini akan membuat pengalaman sebagai seorang user menjadi lebih nyaman dan mudah.
3. Pengaturan Situs Tersimpan dalam Cookies
Cookies bisa mengingat semua pengaturan setelah kamu mengubahnya. Contohnya ketika kamu mengubah bahasa, resolusi, sampai dengan mode warna yang diinginkan oleh user.
Maka, cookies akan merekam informasi tersebut dan akan menampilkannya kembali ketika kamu mengakses website tersebut kembali.
Dengan demikian, pengaturan yang kamu lakukan sebelumnya dapat diingat dan tidak perlu mengaturnya lagi ketika masuk ke dalam website tersebut.
4. Sebagai Fungsi Marketing
Fungsi Cookie selanjutnya yaitu dapat digunakan untuk keperluan marketing. Di dalam melakukan bisnis baik itu skala kecil, UMKM, sampai perusahaan besar, yang perlu diperhatikan adalah strategi pemasaran yang baik.
Kamu bisa membuat website yang berkualitas untuk keperluan bisnis. Oleh sebab itu, banyak perusahaan yang membuat situs e-commerce-nya menggunakan cookies. Hal ini bertujuan agar mereka mudah untuk menargetkan produk yang dijual kepada pelanggan.
Cookie ini akan memberikan informasi berupa keyword, lokasi geografis, hingga pencarian produk yang memudahkan kamu untuk melakukan pemasaran.
Tak sedikit pula yang memakai cookies untuk media sosial bisnis dengan maksud untuk menampilkan iklan yang sesuai dengan ketertarikan pengguna.
Dengan demikian, sasaran pelanggannya lebih terarah dan peluang untuk mendapatkan pelanggan menjadi lebih besar karena dimunculkan ke user yang memang tertarik menggunakan produk tersebut.
Jenis-jenis Cookie
Ada 3 jenis cookie yang bisa kamu gunakan.
1. Session Cookies
Session cookies adalah tempat penyimpanan informasi aktivitas tetapi hanya berlangsung sementara. Jadi, ketika kamu menutup website, maka cookies tersebut akan terhapus secara otomatis.
Session cookies init tidak perlu mengumpulkan data informasi dari perangkat komputer yang dipakai saat ini.
2. Persistent Cookies
Selanjutnya adalah Persistent cookies yang berbanding terbalik dengan Session cookies. Jenis cookies ini disimpan pada hard drive dan tidak berlangsung sementara karena bersifat permanen meski kamu menutup website tersebut.
Jadi, kamu perlu untuk menghapusnya sendiri secara manual untuk menghilangkan cookies tersebut. Persistent cookies ini akan menampilkan aktivitas pengguna di website yang sudah diatur sebelumnya.
Contohnya adalah bahasa, tema, desain, dan lain-lain. Dengan demikian, kamu tidak perlu mengaturnya lagi ketika website dibuka kembali.
3. Third Party Cookies
Jenis cookies ini menggunakan pihak ketiga untuk menempatkan cookies di website tertentu dengan tujuan yang bervariasi, misalnya sebagai digital marketing untuk kebutuhan iklan.
Cookies tersebut secara otomatis akan menampilkan iklan yang sesuai dengan pencarian kamu atau marketplace online. Pihak ketiga yang biasanya akan mengaturnya sehingga dari iklan tersebut pemilik website juga bisa mendapatkan uang.
Apakah Cookies Berbahaya?
Cookies memiliki fungsi untuk menyimpan aktivitas dari penggunanya. Oleh sebab itu, apakah cookies berbahaya? kamu tidak perlu khawatir karena pada umumnya, cookies tidak berbahaya.
Dengan adanya cookies ini, tidak akan membawa virus ke perangkat yang kamu gunakan. Namun, karena cookies bisa menyimpan data ini, kamu tetap harus mewaspadainya. Hal ini karena dapat membahayakan jika digunakan oleh beberapa oknum untuk tujuan tidak baik.
Oleh sebab itu, sebelum memberikan izin akses cookies, kamu perlu membacanya dengan lebih teliti apa saja yang akan disimpan datanya ketika membuka website tertentu.
Kamu juga perlu untuk menghapus cookies karena jika banyak yang tersimpan, perangkat kamu bisa mengalami penurunan performa sehingga sering bug.
Semoga bermanfaat.
Tingkatkan kredibilitas bisnis kamu dengan memiliki Website!
Miliki website profesional yang powerful dengan desain eksklusif dan pastinya SEO friendly untuk bisnis kamu. Konsultasi bersama specialist kami sekarang!
Mulai Konsultasi!Ingin konsultasi
dengan para specialist
Whello?
Tips lainnya dari kami
Bongkar Mitos Google Ads Sebelum Beriklan
Temukan kebenaran di balik mitos Google Ads sebelum kamu mulai beriklan. Dapatkan wawasan berharga untuk memaksimalkan hasil iklan kamu!
Query Deserves Freshness: Algoritma Google yang Prioritaskan Konten Baru
Temukan bagaimana Query Deserves Freshness (QDF) memengaruhi peringkat pencarian kamu! Dapatkan wawasan mendalam di sini.
Website Desa: Kenali Manfaat, Fungsi, dan Cara Membuatnya!
Kenali berbagai manfaat dan fungsi website desa. Ikuti panduan untuk membuatnya dan tingkatkan keterlibatan serta informasi di desa kamu!
Follow us on Instagram
Temukan tips bermanfaat digital marketing serta keseruan spesialis Whello dalam menumbuhkan brand, hanya di Instagram @whello.indonesia. Follow, ya!